Monday, October 25, 2010

Jagalah Kami ........


Pohon merupakan aset penting di bumi ini karena, berkat jasa  pohon kita bisa menghirup Oksigen yang segar pada siang hari. Pada musim kemarau jasa pohon adalah sebagai payung kita untuk berteduh dari sinar matahari. Pada musim hujan kita bisa terhindar dari longsor dan banjir karena jasa akar pohon yang menyerap kapasitas air dan menahan tanah yang berada di dataran tinggi agar tidak longsor mengenai rumah – rumah penduduk yang berada di bawah kaki gunung serta  menyarap jasa penyerapan air apa bila musim penghujan tiba supaya tidak terjadi banjir. Dengan Jasa pohon pula devisa negara terbantu sebab kita bisa mengexport kayu terbaik. Dengan jasa pohon pula para pengrajin bisa dapat terus berkarya dan masih banyak lagi jasa – jasa pohon.
Lalu bagaimana jasa kita terhadap pohon ?jasa kita yang sering terllihat adalah menebang pohon secara masal tidak perduli pohon ini merupakan pohon langka atau pohon yang sangat penting karena berada di dataran tinggi, atau pun pohon yang termasuk dilindungi pemerintah semua di anggap sah. Pohon – pohon yang sangat memberikan jasa kepada kita semua tidak kita rawat, tidak kita pelihara, tidak kita kelola dengan bijaksana. Bagaimana bila pohon ini benar – benar tidak memberikan manfaat ? memberikan manfaat yang begitu banyak dan besar saja kita tidak perduli, kita tutup telinga, acuh.
          Tidak sulit memberikan jasa kita terhadap pohon. Kita tingkatkan Slogan “Tanam Seribu Pohon”. Kita mulai dari tanah – tanah yang sangat membutuhkan jasa pohon terutama hutan – hutan yang gundul, perbaiki perilaku kita terhadap Lingkungan. Hiasi pekarangan rumah kita dengan pohon. Jangan biarkan slogan itu hanya berupa slogan saja yang selesai di baca kita tidak tindak lanjuti seolah hanya angin lewat.
          “Jagalah kami... ” begitulah keinginan pohon  mereka ingin kita semua lebih menjaganya. Jangan hanya kita yang selalu menuntut jasa – jasa dari mereka semua. Sedangkan kita semua tidak memberikan jasa sedikit pun. Padahal jasa yang mereka inginkan hanyalah kita semua bisa menjaganya, memlihranya, mengelola dengan bijaksana dan pasti mereka semua akan berucap terimakasih dengan kembali menjaga kita semua dengan semua jasa – jasa pohon. Jadi, tidak ada salahnya bila mana kita saling menjaga bukan?

No comments:

Post a Comment